RESEP MEMBUAT BAKWAN SAYUR RENYAH DAN GURIH

RESEP MEMBUAT BAKWAN SAYUR RENYAH DAN GURIH

Hampir semua ibu pernah mencoba menyuguhkan aneka gorengan untuk keluarganya mulai dari pisang goreng, ketela goreng, kentang goreng dan masih banyak lagi misalnya bakwan. Gorengan atau jajanan ini bahkan menjadi pilihan para pedagang untuk mengais rejeki sebab popularitasnya yang tinggi dan banyak digemari terutama untuk seluruh masyarakat lokal. Dengan tingginya minat para pembeli terhadap jajanan ini, mungkin anda mau sedikit berhemat dengan melirik Resep bakwan sayur berikut.


Walaupun kandungan minyak dalam makanan ini terbilang tinggi, masih banyak yang ingin terus mencicipinya bahkan tidak bisa berhenti jika sudah disuguhkan di depan mata. Resep bakwan sayur dilengkapi dengan irisan sayuran seperti wortel, kubis, seledri dan lainnya. Rasanya yang enak, renyah dan gurih dalam bakwan sudah pasti akan membuat siapapun yang mencicipinya ketagihan dan tidak berhenti makan.

Selain itu, cemilan ini juga sangat mengenyangkan. Teksturnya yang garing dan renyah bisa menjadi pilihan anda terutama jika anda ingin membuatnya untuk berbuka puasa yang kurang dari sebulan lagi. Pembuatannya juga bisa ditambah dengan udang terutama untuk bakwan jagung sehingga menambah cita rasa menjadi lebih gurih dan mantap. Tapi, untuk yang alergi udang, sebaiknya tidak perlu ditambahkan udang ya. Nah, Resep bakwan sayur ini berbahan dasar tepung beras dan tepung terigu yang dicampurkan. Jika ini adalah pengalaman anda untuk membuat bakwan, sebaiknya panaskan minyak terlebih dahulu dengan api kecil supaya hasilnya nanti lebih cantik. Pilih tepung beras yang berkualitas supaya teksturnya lebih renyah dan gurih. Untuk anda yang ingin mencoba, resep ini bisa menjadi pilihan makanan yang merakyat, sebab tidak membutuhkan banyak dana dalam membuatnya seperti berikut. Selamat mencoba!

BAHAN-BAHANNYA :
  • wortel 1 buah, potong korek api
  • kol 150 gram, iris tipis sesuai selera
  • tauge 100 gram
  • tepung terigu 250 gram
  • daun bawang 3 batang, iris tipis
  • daun seledri 2 batang, iris tipis
  • santan kental 250 ml
  • telur 1 butir
  • minyak goreng sesuai kebutuhan

BAHAN BUMBU HALUS :

  • bawang merah 4 siung
  • bawang putih 2 siung
  • gula secukupnya
  • garam secukupnya
  • merica bubuk sesuai kebutuhan

CARA MEMBUAT BAKWAN SAYUR :
  1. Pertama-tama anda harus membuat adonan antara tepung terigu, santan, dan air.
  2. Haluskan bumbu dapur dan campurkan dengan adonan hingga merata.
  3. Potong sayuran dan kemudian memasukkannya ke dalam adonan dan aduk hingga merata.
  4. Kemudian panaskan minyak goreng dan masukkan adonan ke dalam minyak.
  5. Selanjutnya Goreng adonan tersebut hingga kuning kecoklatan dan angkat serta tiriskan.
  6. Bakwan Sayur siap dinikmati
 Terima kasih sudah mengunjung web resep masakan halal, semoga bermanfaat ya ;) wassalamualaikum...