RESEP MEMBUAT PEMPEK LENJER PALING ENAK

RESEP MEMBUAT PEMPEK LENJER PALING ENAK

Resep pempek lenjer adalah pempek yang cukup terkenal di kota Palembang dan kota lainnya di Sumatera Selatan. Ada banyak jenis pempek dan pempek lenjer ini bisa dibilang cukup lezat sehingga bunda wajib mencoba membuatnya sendiri di rumah. Dari segi pembuatan, pempek jenis ini tidak jauh berbeda dari jenis pempek Palembang yang lainnya. Yang membedakan hanyalah bentuknya yang sedikit bulat dan panjang.


Untuk membuatnya, bunda harus menyediakan beberapa bahan penting seperti ikan tenggiri fillet, air es, garam, penyedap rasa sesuai pilihan bunda dan sagu tani. Untuk sagu tani, pisahkan dalam dua mangkok yang berbeda. Jadi, harus ada dua mangkok sagu tani sebab yang satu berfungsi sebagai tambahan saja. Bahan-bahan yang sudah disiapkan tadi bisa diolah menjadi pempek lenjer. Untuk mengolahnya, bunda membutuhkan mixer dan panci ukuran sedang.


Filet ikan tenggiri harus dicampur dengan air es dan dikocok dengan mixer sampai bersih, rata dan lembut paling tidak 5 menit. Kemudian tambahkan garam dan penyedap rasa. Campur dengan sagu, aduk sedikit sampai membentuk adonan. Terus tambahkan sagu sampai adonan bisa dibentuk bulat lonjong. Kalau sudah, tinggal didihkan air di panci sedang, dan ditambah minyak sayur sedikit buat rebus adonan yang sudah dibentuk tadi. Angkat pempek yang sudah matang mengapung, tiriskan dan biarkan dingin dulu. Baru deh, digoreng sampai kekuningan, angkat, tiriskan, dipotong-potong.

Setelah itu, bunda bisa menyiapkan bahan kuah cuka atau cuko. Bahan utama dalam membuat kuah Resep pempek lenjer adalah dengan menyiapkan gula merah, gula pasir, air dan juga cuka makan. Membuat kuahnya juga harus menyiapkan beberapa bahan bumbu halus dari bawang putih, cabe rawit merah, cabe merah keriting juga garam.

Untuk bahan pelengkapnya, bunda bisa menambahkan mentimun, soun, udang kering atau juga ebi sangria yang sudah dihaluskan. 

Untuk lebih jelasnya, ini dia Resep pempek lenjer lengkap buat menu paling enak di rumah. Semoga berhasil!

BAHAN - BAHAN :
  • Terigu 1/4 kg
  • Sagu 1/4 kg
  • Ikan teri/ ikan belida / ikan gabus/ ikan layur
  • Royco 2 pc
  • Telur 2 pc
  • Air secukupnya untuk di rebus
  • Air secukupnya untuk rebusan pempek lenjer
CARA MEMBUAT PEMPEK LENJER :
  1. Langkah awal, masaklah air sampai mendidih.
  2. Masukkan terigu, royco ke dalam mangkok.
  3. Setelah air mendidih masukkan air kedalam mangkuk yang berisi terigu aduk dengan centong sampai jadi bibur kental.
  4. Bagi menjadi dua dinginkan suam kuku di salah satu adonan di beri ikan teri yang sudah di haluskan/ di blender.
  5. Kemudian dinginkan lalu uleni sampai bisa di bentuk atau tidak lngket lagi. Adonan yang tidak pakai ikan di bentuk kapal selem kecil. Yang pakai teri di bentuk lenjeran.
  6. Lalu rebus di dalam air mendidih.
  7. Angkat dan sajikan kepada keluarga tercinta 
Semoga berhasil ya bunda ;)