Siapapun pasti tidak akan bisa menahan segarnya es dalam dua momen yang berbeda. Pertama, saat ingin berbuka puasa dan kedua saat cuaca sedang panas-panasnya. Es memang sangat segar dinikmati saat dahaga benar-benar seperti membuat tenggorokan kering, salah satu es yang bisa kamu coba adalah dari Resep Es Cincau. Selain enak dan segar dinikmati baik untuk berbuka puasa atau saat matahari terik, es ini juga bisa mengembalikan semangat anda terutama setelah anda menghabiskan waktu dengan bekerja berat. Tentu saja, meminum es cincau sangat baik untuk tubuh karena khasiatnya yang terbilang ampuh guna menjaga kesehatan.
Cincau dikenal sebagai makanan yang bisa menyegarkan badan karena dapat menyembuhkan tekanan darah tinggi, panas dalam dan juga nyeri di perut. Seperti namanya, es cincau dibuat dnegan bahan dasar daun cincau. Tentu bukan bahan dasar yang sulit untuk dicari. Bahkan anda bisa menemukannya di para penjual di pasar. Resep Es Cincau banyak digemari orang mulai dari kalangan anak-anak dan dewasa dengan khasiat kesehatannya. Selain itu, pembuatannya juga terbilang sederhana dan tidak akan menyita waktu anda. Sehingga, jika anda ingin berbuka puasa dan tidak ingin menyiapkan segala sesuatunya dengan ribet, es cincau bisa jadi menu minuman yang anda bisa buat sendiri di rumah dengan kebersihan bahan dan pembuatannya yang terjamin dibandingkan beli di pinggir jalan.
Selain itu, Resep Es Cincau juga terbilang bervariasi. Ada banyak yang bisa anda lakukan untuk membuat es cincau misalnya mencampurkan cincau dengan gula merah dan santan, mencampur cincau dengan susu atau bahkan cappuccino. Jadi, anda tinggal pilih mana yang sesuai dengan selera anda dan mana yang bisa lebih praktis untuk anda.
Daripada penasaran, berikut resep membuat es cincau. Selamat mencoba!
Selain itu, Resep Es Cincau juga terbilang bervariasi. Ada banyak yang bisa anda lakukan untuk membuat es cincau misalnya mencampurkan cincau dengan gula merah dan santan, mencampur cincau dengan susu atau bahkan cappuccino. Jadi, anda tinggal pilih mana yang sesuai dengan selera anda dan mana yang bisa lebih praktis untuk anda.
Daripada penasaran, berikut resep membuat es cincau. Selamat mencoba!
BAHAN-BAHAN :
- 300 gram cincau ( bisa di beli di toko terdekat
- 200 ml susu putih kental manis
- 200 ml sirop merah manis
- 150 gram gula pasir , larutkan dalam air hangat
- secukupnya air dingin
- secukupnya es batu serut
CARA MEMBUAT ES CINCAU :
- Pertama, Siapkan cincau, potong dadu, sisihkan.
- Kemudian. Siapkan baskom atau wadah lainnya, tuangkan air dingin secukupnya, lalu tambahkan susu kental manis, sirop dan air larutan gula, aduk aduk hingga merata.
- Selanjutnya , Masukan cincau yang sudah di potong ke dalam baskom, aduk aduk lagi.
- Siapkan gelas saji, isi dengan cincau beserta kuahnya, lalu tambahkan es batu serut di atasnya.
- Terakhir Hidangkan es cincau segar ini selagi dingin.
Selamat mencoba ;)